Minggu, 20 Maret 2011

Konsep Sehat

Menurut saya sehat adalah dimana kondisi luar dan dalam tubuh seseorang dalam keadaan sempurna atau baik-baik saja, yaitu tidak mengalami suatu gangguan psikis dan dapat menjalani aktivitas sosial dengan baik.

Adapun disini pengertian sehat dari berbagai sumber seperti:

1. Sehat menurut WHO 1974

Kesehatan adalah keadaan sempurna baik fisik, mental, social bukan hanya bebas dari penyakit, cacat dan kelemahan.

2. UU N0. 23/1992 tentang kesehatan

Kesehatan adalah suatu keadaan sejahtera dari badan (jasmani), jiwa (rohani) dan social yang memungkinkan setiap orang hidup produktif secara social dan ekonomis.

3. Pepkin’s

Sehat adalah suatu keadaan keseimbangan yang dinamis antara bentuk tubuh dan fungsi yang dapat mengadakan penyesuaian, sehingga dapat mengatasi gangguan dari luar.

4. Kesehatan mental menurut UU No.3/1961

Suatu kondisi yang memungkinkan perkembangan fisik, intelektual, emosional yang optimal dari seseorang dan perkembangan itu berjalan selaras dengan keadaan orang lain.

5. Kesehatan social

Suatu kemampuan untuk hidup bersama dengan masyarakat dilingkungannya.

6. Kesehatan fisik

Suatu keadaan dimana bentuk fisik dan fungsinya tidak ada ganguan sehingga memungkinkan perkembangan psikologis, dan social serta dapat melaksanakan kegiatan sehari-hari dengan optimal.

Maka dapat disimpulkan bahwa kesehatan terdiri dari 3 dimensi yaitu fisik, psikis dan social yang dapat diartikan secara lebih positif, dengan kata lain bahwa seseorang diberi kesempatan untuk mengembangkan seluas-luasnya kemampuan yang dibawanya sejak lahir untuk mendapatkan atau mengartikan sehat.

Jadi konsep sehat disini adalah bagaimana cara seseorang bisa menjaga kesehatan serta kondisi fisik, psikis dan sosial itu sendiri dan merawatnya dari gangguan-gangguan penyakit dari luar.



referensi:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar